Beberapa Tips Merawat Lensa Kamera Smartphone

 
1. Lap menggunakan kain yang lembut

Agar kamera lensa terhindar dari goresan, bersihkan secara teratur sehingga lensa kamera terbebas dari debu. Dengan demikian, hasil foto terlihat cerah alias tidak blur ketika digunakan. Hal yang harus diingat adalah jangan membersihkannya dengan sembarang lap. Gunakan jenis kain yang lembut agar tidak terjadi goresan pada permukaan kamera.
Supaya lebih maksimal, lipat kain seperti segitiga sehingga menciptakan sudut tajam untuk membersihkan bagian celah lensa yang sulit terjangkau. Lalu gunakan sikat blower kecil untuk menghilangkan debu dan kotoran dari lensa secara menyeluruh.
2. Jangan pernah meniup lensa kamera

Jangan meniup lensa dengan mulut karena bisa beresiko terkena air liur yang mengandung zat asam sehingga dapat merusak lapisan kamera.
3. Hindari dari sinar matahari langsung

Buat anda yang selalu foto-foto outdoor , jangan sampai kamera hp anda langsung terkena sinar matahari karena akan merusak lensa kamera dengan cepat.
3. Jauhkan dari kapur barus

Tahukah kamu apa itu kapur barus ? yups salah satu bahan alam yang sangat terkenal dan konon digunakan pula pada mumi firaun sehingga awet. Kaitannya dengan kamera, hindari dari kapur barus ini karena zat didalamnya dapat merusak sirkuit lensa kamera dengan cepat atau bahkan tidak bisa digunakan lagi.
4. Hindari dari air laut

Bagi kamu yang selalu suka meluangkan waktunya berlibur ke pantai, jangan sampai smartphone kamu bersentuhan dengan air laut karena air laut sejatinya dapat merusak logam yang mudah berkarat, jadi jika kamera smartphone kamu ingin awet cobalah hati-hati jangan sampai terkena air laut.
5. Hindari barang elektronik yang mengandung magnet

Hal ini yang paling sering dilakukan para pengguna smartphone. Hindarilah meletakkan smartphone didekat benda didekat magnet seperti komputer dan televisi. Karena magnet dapat mengubah susunan komponen dalam smartphone kamu apalagi dibagian kamera.